Beauty Diary by Rahma

Hari Blogger Nasional : My Favorite Blogs

Selamat pagi, ladies!

wah-wah, baru tahu nih kalau kemarin, tanggal 27 Oktober, adalah hari blogger nasional. Apa ladies juga baru tahu kalau ada hari blogger nasional? Maklum lah, aku baru rutin ngeblog ini di awal 2016, masih hijau. Itu pun dikasih tau dari thread post di group facebook. hehehe... Ternyata emang benar ya, ikut komunitas blogger itu bermanfaat banyak. Dapat ilmu dan pengetahuan baru dan selalu aja ngasih ide untuk menulis.


Mumpung masih ada di suasana hari blogger nasional, aku mau ngasih 5 nominasi kepada lima blog sebagai blog favorite. Kesemuanya memang berupa beauty blog sih. Habis, aku kan seringnya berkunjung ke beauty blog aja karena sesuai dengan minat. Awal mula ngeblog juga karena keracunan beauty blog.

#Freebies October Mini Review Part 2

Good morning ladies...!
Kali ini aku mau nerusin mini review hadiah giveaway minggu kemarin. Produk-produk di bawah ini aku dapat dari Happy Day Giveaway yang diadakan di Xiaovee's blog. Artikel dan banner giveawaynya pernah dipublish juga di blog rahma bulan kemarin. Ada yang ikutan ga sih? ini giveaway tipe "follow & share", mudah untuk menang asal tiap hari kamu rajin share.

Karena adminya senang produk-produk jepang dan korea, hadiahnya pun hampir semuanya berasal dari dua negara tersebut. Kan sekarang-sekarang lagi booming ya, skincare dan makeup dari dua negara itu. Tentunya aku juga jadi super tertarik dengan giveaway ini. Hampir tiap hari aku share ini itu untuk tambah-tambah poin. Untuk tipe giveaway ini aku emang jago nya sih, habis gampang. Kunci utama untuk menang ya, RAJIN nge-share aja.

rahmaediary.com review

#Freebies The One Oriflame Mini Review

Pagi semua... apa kabarnya di bulan oktober ini? Mudah-mudahan baik ya. Tak terasa bulan ke 10 sudah mau habis dan tahun 2017 sudah semakin dekat :D Di Oktober ini, alhamdulillah saya senang banget. kenapa? banyak paket berdatangan ke rumah. Memang dua bulan kemarin, saya menang giveaway dari beberapa blog. Salah satunya dari blog the beautiful you dengan adminya mba dyah utami. Entah ya, suka aja ikutan giveaway2 kaya gitu. apalagi hadiahnya make-up atau skincare. saya banget! Nah, di giveaway ini, saya dapat empat produk dari brand Oriflame. Sebenarnya sih gak ngarep banyak juga. Beberapa kali pakai produk oriflame banyak yang tidak cocok dengan selera. Akhirnya, barang masih sisa super banyak di akhir masa expired.

rahma e-diary

Dulu udah bikin janji, gak akan beli Oriflame lagi. ya karena, lihat di katalognya bagus-bagus. Gambarnya sangat menggoda. Ketika barang datang, trus berbeda dengan ekspektasi, rasanya kecewa berat. Kadang di waktu tertentu ada diskon besar-besaran juga. Kesel banget rasanya, pas kita udah beli satu barang dengan harga normal trus tiba-tiba bulan depan barang itu diskon 50%. KZL. Ya, buat orang berduit mah gak apa-apa sih, tapi untuk saya itu sama aja kaya pengkhianatan xD

[Review] Garnier Light Complete Super Essence dan Serum Cream




Pagi semua..!
sudah tau kan kemarin saya dapat bingkisan Garnier program 3 hari. Nah, sekarang kita review hasilnya. Karena ini memang produk low-end dan bertebaran dimana-mana, jangan punya ekspektasi akan dapat kulit mulus kaya bintang modelnya *terkecuali kalau kalian emang rajin perawatan*. Rasional saja. Duo skincare ini kalau dijumlah, berharga kurang dari 100K. Affordable banget. Namun tentunya, harga berbanding lurus dengan kualitas.

Garnier light complete

Penentu Harga Berlian

Batu berlian atau intan merupakan batu yang paling mencolok dari jenis perhiasan batu lainya. Walaupun tidak memiliki banyak warna, gemerlap pantulan cahaya yang dihasilkan mampu menghipnotis mata manusia. Berbeda dari batuan jenis lain, dari segi struktur zat, berlian hanya memiliki unsur carbon saja sebagai penyusun utama, dengan kandungan 99.95%. Ikatan antar carbonya pun sangat kuat, menjadikan ia sebagai batu dengan tingkat kekerasan yang paling tinggi.

cincin berlian couple

Dengan diketahuinya unsur carbon dalam berlian, banyak anggapan salah bahwa berlian berasal dari arang (charcoal). Memang betul carbon disebut sebagai zat arang, namun berlian yang memiliki zat arang tinggi tidak berasal dari arang. Jika anda masih berfikir mengubur arang bisa merubahnya menjadi berlian kelak, maka itu salah besar.

[UNBOXING] Garnier Light Complete

Pagi semua...! 
Beberapa hari yang lalu saya mendapatkan bingkisan rangkaian Garnier Light Complete. Kalian pasti tau lah produk-produk garnier light complete. Udah sering banget muncul di TV. apalagi model iklanya, Teteh Chelse Islan Unyu Unyu. 

Ini pertama kalinya loh, dapat bingkisan cantik begini. Warnanya pun menggoda banget, dominasi warna kuning. Begitu dapat, saya gak sabar ingin lihat isinya apa aja. Bentuknya kaya buku tapi ukurannya besar. berat? enggak. ringan banget. bikin penasaran kan? yuk cek isinya apa aja...

Garnier Light Complete