Beauty Diary by Rahma

#SOCIOLLA : 5 Gincu Baru di Sociolla

Hi ! ketemu lagi di postingan seputar #SOCIOLLA, toko online kecantikan indonesia yang paling cool. Banyak promo dan belanjanya gak repot he he he

Anyway, yang akan aku bahas kali ini adalah lima gincu baru di Sociolla. Ya, karena aku bener2 keracunan sama benda yang namanya gincu a.k.a lipstick, jadi fokusnya ke mereka aja. Ini baru muncul di Sociolla ya, bukan berarti baru diluncurkan oleh produsenya. Ada beberapa nama yang udah gak asing dan sudah lumayan lama sejak diluncurkan, tapi juga ada satu brand yang baru aku dengar namanya.

lipstick baru di sociolla

Kebanyakan sih brand lokal, tapi eh tapi, jangan salah sama harganya. Harga paling rendah ada di 89.000 IDR dan paling mahal di 198.000 IDR. Jujur aja aku belum pernah mencoba kelima produk baru di sociolla itu, kalau swatches2nya sih udah hehehe. Ekspektasiku dari harga mereka, bukan warna aja yang bagus, harusnya memiliki kualitasnya kualitas bagus juga dong.

Aku optimis brand lokal sekarang kualitasnya bagus-bagus. Makin lama, makin banyak brand lokal yang memiliki kesan premium dengan mematok harga di atas 50.000 IDR atau 100.000 IDR dan menurutku sangat wajar. Walaupun brand lokal biasanya dipandang murah, tapi jangan takut kalau mengedepankan kualitas. Mereka pun sebelum meluncurkan pasti sudah menghitung harga dan kualitas beserta target konsumenya siapa. 

Gak mungkin juga mereka mau memakai bahan-bahan berkualitas bagus serta membuat kemasan cantik tapi pas dijual harus dipatok dengan harga murah gak ketulungan. Gak ada logikanya. Bisnis punya itung-itunganya sendiri. Nah, makanya kalau kamu kaget ketemu brand lokal dengan harga agak mahal. Itu berarti mereka punya kualitas tertentu dan keunikan sendiri di produknya yang sulit ditemukan di brand lain, atau bisa juga, mereka menyasar orang2 yang punya ketebalan dompet tertentu.

Yuk kita lihat 

5 Gincu Baru di Sociolla.


1. MIZZU Valipcious Velvet Matte - Look at Me


mizzu valipcious velvet matte

Udah pasti yang suka gincu-gincuan tahu lah ya sama brand lokal MIZZU ini. Aku punya produk eyebrownya warnanya bagus. Warna-warna kekinian. Lip creamnya aku belum dapat kesempatan untuk nyoba, padahal warna-warnanya bagus :( Nah, kali ini Mizzu berkolaborasi dengan beautygram Star Irawan. Aduh cara nulis akunya gimana ya? @ssssttttaaaarrrr gitu kali ya? hehehe

Kolaborasi mereka menghasilkan sebuah shade limited edition untuk produk lip cream-nya, bernama "Look at Me". Kurang paham euy kenapa dikasih nama begitu malas baca artikelnya jehehehe tebak-tebakan aja yuk? menurutku itu karena mba star-nya punya riasan mata yang cetar, yang mesti orang lihat! gak bisa "gak lihat". Aku suka banget style eyelinernya. Dia pakainya kaya gampang gimana gitu. Eh, pas aku coba malah belepotan ini mata.

Lihat contoh swatchnya di web sociolla, warnanya masih natural tapi gak pudar. Kayaknya akan masih cocok di warna kulit orang kebanyakan. Pinknya enggak terang. Mudah-mudahan gak 'menyala' di kulit gelap dan gak pucat di kulit terang. Selamat mencoba.

2. BEAUTISTYLE Matte Lip Cream


beautistyle lip cream

Nah ini yang tadi aku sebut baru dengar! Aku cari-cari websitenya belum ketemu, jadinya cuma baca di blog orang. Beautisytle ini masih termasuk ke dalam brand lokal. Udah segitu aja yang aku tahu ehehehe Brand ini gak fokus di gincu aja ya, mereka juga mengeluarkan produk lain seperti pressed powder, eyeshadow dan lainya.

Untuk matte lip creamnya mereka mengeluarkan shade cukup banyak. Di Sociolla terdapat enam shades. Berikut nama2nya diurutkan dari shade paling kiri hingga kanan dari swatch mini di foto di atas: Dusty pink, electric pink, true love, passion, berry rose, glam. Warna-warnanya lumayan ya, aku rada naksi sama 'passion' dan 'glam'. Selamat mencoba!

3. ROLLOVER REACTION Lip & Cheek Stain


ror the flushed

Nah ini salah satu brand lokal yang pekejing nya paling aku suka, juga feed instagramnya yang wow cantik. Warnanya pun aneh-aneh, agak sulit dicari di brand lain. Ditambah, produk mereka bukan cuma bisa dipakai sebagai pewarna bibir tapi juga bisa jadi pewarna pipi, dan ada juga yang bisa jadi eyeshadow.

Setelah sueded lip creamnya, Rollover Reaction kini menghadirkan gincu Lip & Cheek Stain, dengan nama seri "The Flushed". Ada tiga shade yang dikeluarkan yaitu, paloma, orla, thulian. Sekilas aku lihat swatches ketiga warna ini, mereka teksturnya enggak matte, tapi metalik gitu, dan untuk masalah tekstur aku yakin ini teksturnya ringan. 

Produk2 RoR ini masih fokus di masalah per-gincuan dan menurutku mereka lebih mengedepankan keunikan warna dan kenyamanan pemakaian. Aku punya lip cream suedednya satu, warna Moss. Dia nyaman banget dipakainya, warnanya unik, cuma gak bertahan lama aja.

Yang bikin orang tertarik beli seri "the flushed" ini, selain warna dan tekstur, kemasanya juga unik. Dia bentuknya kaya spidol gitu hehehe ada kuasnya. Anti-mainstream. Bikin penasaran untuk dicoba. 

4. L'OREAL Color Riche Lipstick


l'oreal

Ini mah jangan ditanya baru atau enggaknya. Udah kenal banget sama brand ini. Loreal color riche lipstick udah lama ada di Indonesia. Masalah warna-warna yang dikeluarkan, udah banyak banget. Warna pucet sampai warna gelap semua ada. Warna calm sampai warna meriah juga ada. Ini lah yang aku suka dari gincu luar. Jangkauan warnanya beragam dan kadang beberapa brand mengeluarkan shade baru setiap musim.

Brand paling lawas di daftar ini juga kemasanya pun paling mainstream hehehe. 
Sayangnya, aku sama sekali enggak tertarik untuk mencoba produk yang satu ini. Masalahnya ada di finishing yang glossy. Yups, kurang begitu tertarik untuk membeli gincu dengan hasil akhir mengkilap. Takut terlihat hinyai :( 

5. ESQA 


ESQA sociolla

Ini dia brand lokal rasa luar, ESQA. Sama kayak RoR, ESQA masih dan mungkin akan tetap fokus pada dunia pergincuan. Selain warna dan kemasan premium, mereka juga sangat selektif dalam meramu bahan-bahan gincu-nya. Bahan-bahanya vegan, dan produknya diformulasikan tanpa bahan-bahan berikut :
  • Parabens
  • Phthalates
  • Triclosan
  • Sodium Lauryl Sulfate
  • Gluten
(sumber dari web www.esqacosmetics.com)

Produknya ada yang berupa crayon dan lip cream. Warna-warnya kebanyakan nude. Warna aman gitu. Mungkin disesuaikan dengan tagline mereka "glomoruosly natural". Mulai dari bahan dan warnanya alami, tapi gak norak. Merah juga ada sih, cuma merahnya aku kurang suka terlalu terang. hehehe

Sekarang semua produk beserta shade lengkap telah hadir di Sociolla. Selamat berbelanja dan mencoba!

Kunjungi Sociolla untuk belanja dan mencoba gincu lainya, ya! Jangan lupa juga menggunakan kode voucher "SBNLA9UF" saat checkout untuk mendapatkan potongan khusus. Hanya berlaku bagi produk berharga normal dengan minimum total belanja 250.000 IDR.



Follow this blog via GFC
Thank you ^^
XOXO

6 komentar

  1. aku pengen nyobain esqaaa :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. aku juga pingin coba, cuma harganya rada berat. . . >_<

      Hapus
  2. Mizzu lip cream keknya boleh juga tuh dimasukin ke wishlist.

    Coolatmoshpeer.blogspot.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pilihan tepat ! gak kemahalan warna bagus-bagus.

      Hapus
  3. dari semuanya, gw tertarik ama ESQA Raahhhhhh... Eh yang RR flushed itu kata temen gw rada susah keluar cairannya, udah dikocok dan diputer tetep syuseeeeehhh cyin keluarnya


    tulisandarihatikecilku.blogspot.com

    BalasHapus