Beauty Diary by Rahma

Ini Alasan Mengapa Penting Memiliki Asuransi Jiwa

Seiring dengan berjalannya waktu, program asuransi yang hadir di Indonesia kini terus mengalami perkembangan. Bahkan, saat ini banyak masyarakat yang membeli asuransi sesuai kebutuhannya. Sebut saja seperti asuransi jiwa yang dapat memberikan jaminan perlindungan bagi diri seseorang di masa mendatang maupun orang – orang terdekat di sekitarnya. Untuk itu, tidak heran jika asuransi ini dikatakan sangat penting untuk dimiliki seseorang agar memberikan manfaat di masa depan nantinya.  

Pengertian asuransi jiwa

Secara umum, asuransi jiwa merupakan suatu layanan yang memberikan jaminan perlindungan terhadap dampak kerugian finansial atau hilangnya pendapatan seseorang ataupun keluarga lantaran adanya kematian pihak tertanggung yang memang sebelumnya dikatakan sebagai tulang punggung bagi keluarga tersebut. Dengan menggunakan asuransi ini, maka seseorang akan memperoleh uang pertanggungan dari pihak asuransi untuk nantinya bisa digunakan dalam membiayai kehidupan sehari – hari. Menariknya lagi, asuransi ini juga bisa Anda pakai untuk membayar seluruh pembiayaan pendidikan maupun untuk membayar cicilan. 

Macam – macam asuransi jiwa di Indonesia

Terdapat empat jenis asuransi jiwa yang umumnya bisa Anda beli sesuai dengan kebutuhan antara lain sebagai berikut :

● Asuransi Jiwa Berjangka

Yakni asuransi perlindungan yang diberikan sesuai dengan jangka waktu yang diinginkan yakni mulai dari 5 sampai dengan 30 tahun bagi ahli waris untuk bisa memperoleh uang pertanggungan ketika nasabah dikatakan telah meninggal dunia. Adapun di produk asuransi ini juga tersedia tambahan biaya pertanggungan seperti misalnya biaya santunan cacat fisik, biaya bebas premi dan lain - lain.

● Asuransi Jiwa Seumur Hidup

Yakni jaminan perlindungan yang diberikan oleh pihak asuransi seumur hidup dengan batas tinggi yakni sekitar 100 tahun. Hal yang menarik dari asuransi ini yakni biasanya akan didampingkan dengan dana pensiun. Dengan begitu, maka nasabah dapat mempersiapkan masa tua dengan baik. 

● Asuransi Jiwa Unik Link

Bagi Anda yang membutuhkan asuransi jiwa untuk bisa berinvestasi, maka bisa memilih Unit Link yang satu ini. Dimana, premi yang dibayarkan ke perusahaan nantinya tidak semuanya digunakan untuk membayar investasi. Namun, akan diinvestasikan ke dalam berbagai aset seperti saham, deposito dan lain – lain.   

● Asuransi Jiwa Dwiguna 

Meski terdengar asing, akan tetapi asuransi yang satu ini ternyata merupakan produk asuransi yang hadir dengan memberi manfaat tambahan tabungan. Dimana, sebagian premi nasabah nantinya akan masuk ke pos tabungan sementara sisanya lagi akan dipakai untuk manfaat perlindungan. Sementara di masa polis terakhir nantinya, pihak keluarga nasabah akan memperoleh tabungan dan biaya pertanggungan. 

Kenapa memiliki asuransi jiwa menjadi hal penting? 

Sama halnya seperti asuransi kesehatan, bagi Anda di rumah juga penting untuk memiliki asuransi jiwa yang satu ini. Sebab, asuransi ini ternyata memiliki banyak manfaat bagi nasabah / pengguna di antaranya yakni sebagai berikut :

● Mampu dijadikan sebagai biaya menopang keuangan keluarga

Apabila nasabah dikatakan menjadi tulang punggung keluarga, maka asuransi jiwa ini akan sangat berguna di masa depan. Sebab, perusahaan asuransi nantinya akan memberikan uang pertanggungan kepada ahli waris / keluarga jika nasabah tersebut telah pergi dari dunia ini lantaran kecelakaan atau hal lain. 

● Dapat dipakai untuk melunasi utang

Jika nasabah memiliki utang kartu kredit, maka biaya tersebut dapat ditanggung dari premi yang selama dini dibayarkan ke perusahaan asuransi. Meski demikian, perlu Anda ketahui bahwa lunas tidaknya utang biasanya tergantung dari besarnya premi yang dulunya dibayarkan oleh pihak nasabah setiap bulannya. 

● Mampu mengatasi masalah ketergantungan finansial

Sebagai tulang punggung keluarga, seorang nasabah tentunya tidak hanya membiayai kebutuhan diri sendiri akan tetapi juga kebutuhan keluarga, bukan? Bisa dibayangkan, bagaimana jika nasabah tersebut sudah tiada? Untuk itu, asuransi jiwa ini bisa menjadi pilihan terbaik dalam mengatasi ketergantungan finansial keluarga nantinya.

● Dapat dijadikan sebagai simpanan jangka panjang

Meskipun nasabah umumnya tidak bisa merasakan manfaat dari asuransi jiwa ini secara langsung, akan tetapi setidaknya keluarga bisa menggunakan asuransi tersebut untuk memenuhi semua kebutuhan pasca ditinggal oleh pihak nasabah tersebut. Sehingga, semua biaya kebutuhan hidup maupun untuk biaya membayar pendidikan bisa diatasi dengan mudah.

Dari beberapa manfaat pentingnya memiliki asuransi jiwa di atas, Anda kini bisa membeli produk asuransi tersebut di pihak asuransi terbaik seperti di Lifepal dengan harga yang terjangkau. 

Boleh Basa Basi, tapi...

Basa basi adalah sebuah pembuka percakapan untuk mencairkan suasana sebelum masuk ke urusan inti. Semacam pemanasan dalam berolahraga. Namun, sangat penting untuk mengingat batasan topik yang dijadikan basa-basi. 

Topik umum bisa berupa bertanya kabar dan kesibukan. Itu udah standard banget. Jangan mendiskusikan hal yang terlalu pribadi apalagi menyinggung hal yang mungkin menimbulkan perasaan negatif bagi lawan bicara. 

Kalian tau tadi maghrib aku dapat basa basi apa dari seorang teman lama?

Salam. Tanya kabar dan kesibukan. 

Masih aman. 

Kemudian dia tanya, "kapan nikah? 🤭🤭" 

He must have known the answer, but still asking. What's the point? 

Ada urusan apa gerangan nanyain kapan aku nikah 🤔

Kenapa pertanyaan kapan menikah menjadi kurang baik sebagai topik basa-basi yang mana kita sudah tahu lawan bicara kita tuh single? 

Kalau kita tahu temen kita udah nikah atau udah mau nikah, pertanyaan itu tidak mengganggu atau pun kelewatan. Namun, sebaliknya. Hal itu menjadi sensitif di kala dijadikan basa-basi atau guyon terhadap orang yang single. 

Jangankan aku, malaikat pun tidak akan pernah tahu jawaban dari pertanyaan tadi. Oleh karena itu saudara-saudara sekalian, "kapan menikah?" adalah pertanyaan yang sia-sia. 

Kalau misalnya, ada alasan "tapi kan siapa tahu orang itu akan segera menikah, jadi gak salah dong tanya2." 

"tapi kan siapa tahu" adalah ungkapan kemungkinan. Keragu-raguan. Maka, hindari keraguan. Hindari topik itu. 

Jangan menjadi orang yang sok tahu dalam kehidupan orang lain. 

Ya udah ya. Pokoknya kasih pertanyaan yang mudah dan santai aja untuk dijawab.

Openingnya aja bikin panas, mana mau aku lanjut ngobrol. 

"tapi Ma, aku cuma mau bantu kamu aja siapa tau bisa mempertemukan jodoh."

Mangga, silahkan. Jika memang ada niat baik maka perlu dilakukan dengan cara dan ucapan yang baik pula supaya tidak salah mengartikan pesan dan maksud. 

Terima kasih, 
Rahma


Review L'Oreal Mythic Oil, Minyak Rambut dan Heat Protection


L'Oreal mythic oil adalah minyak rambut yang ringan untuk melembutkan dan membuat rambut berkilau tanpa ada rasa lengket atau berat di rambut. Selain itu, bisa juga melindungi rambut dari alat styling.

Review Remington S3500, Catokan Pertama!


Aku baru saja membeli Remington S3500 yang merupakan catokan pertamaku. Awalnya gak tertarik untuk beli alat styling rambut karena aku berkerudung. Buat apa coba "dipercantik"? Yang penting sehat. Titik.

Lama-lama, tertarik juga untuk beli hair straightener atau catokan. Aku ingin rambut terlihat lebih lurus gitu. Trus aku juga lihat rambut orang-orang tuh jadi nampak rapih dan "hidup" setelah dicatok. Akhirnya, aku putuskan beli catokan.

Untuk dunia per-rambut-an aku agak blank. Setelah membanding-bandingkan dan baca sana-sini mengenai berbagai merk catokan, aku jatuh hati pada Remington S3500 dengan harga 560ribuan.

Agak galau juga antara Remington sama Philips yang harganya lebih murah 100ribuan. Tapi, dari banyak video dan review yang aku lihat, Remington selalu menang di hasil akhir. Rambut lebih berkilau dan lebih bagus dilihat.

Fitur unggulan dari Remington S3500
1. Pengaturan suhu 150 - 230 derajat Celsius 
2. Plat keramik untuk panas merata 
3. Panas dalam 30 detik
4. Kabel berputar 360 derajat
5. Pengunci
6. Free sarung

Masalah suhu

Jangkauan suhu yang ditawarkan sangat bagus. Aku sendiri mengusahakan untuk punya catokan sampai 230 derajat karena katanya suhu tersebut ideal untuk smoothing. Ya, siapa tau ada yang ingin smoothing masih layak banget untuk dipakai. 

Kekurangannya, Remington S3500 tidak memberikan tanda untuk suhu di antara 150-230 itu. Yups, mereka hanya memberikan tanda di suhu terendah dan tertinggi saja. Jadi, kita harus mengira-ngira saat ingin mengatur suhu di 180 atau 200 derajat. 

Plat 

Plat keramik merupakan bahan yang bagus. Murah dan membuat panas merata. Katanya juga, mengurangi atau bahkan menghilangkan bau gosong saat proses mencatok. 

Aku gak tau setajam apa bau gosong yang sering orang-orang alami saat mencatok. Aku mencium bau gosong juga saat proses catokan, tapi baunya enggak begitu mengganggu kok.

Plat di Remington S3500 bukan sekedar ceramic-coated. Ada juga kan catokan yang sebatas coated alias dilapisi keramik aja. Kalau ini terlihat full keramik. 

Plat keramik juga diklaim memudahkan proses penarikan rambut. Plat Remington ini juga terasa licin. Aku lihat di komentar ulasannya, ada sedikit orang yang mengeluhkan rasa kesat saat menarik rambut mereka, tapi aku tidak mengalami hal itu. 

Selanjutnya, ini enggak tau kekurangan atau memang hal yang lumrah pada catokan. Bisa dilihat di gambar. Dalam keadaan terkunci, bagian pangkal plat lebih renggang. Jadi, harus mengeluarkan "tenaga" saat mencatok dengan menekan bagian pangkal plat yang renggang itu. 

Pantas saja. Pas awal nyatok, rambut banyak yang keluar-keluar dari plat. Kalau ingin hasil bagus apalagi curly kita mesti agak menekan bagian pangkal plat. Enggak terlalu panas kok. Bagian panas cuma di area atas plat aja. Nanti pengangnya bisa bagian pangkal plat yang dekat tombol pengaturan suhu atau ujung catokan.

Cepat panas

Remington mengklaim catokannya cepat panas dalam waktu 30 detik saja dan aku setuju banget kalau Remington S3500 sangat cepat panas. Sembari mengoleskan heat protection ke rambut, catokan sudah siap dipakai. 

Tanda catokan siap dipakai adalah ketika tombol on-off nya tidak berkedip. Setiap kita menaikan suhu dia butuh waktu lagi untuk meningkatkan suhu. Tenang aja. Gak akan lama kok. 

Hasil catokan

Aduh... Aku belum pro, gaes. Lihat di video-video kok orang gampang banget bikin rambut cantik kek artis-artis. Mohon maaf, yang bisa aku ceritakan adalah hasil catokan dari pandangan seorang pemula ya.

Ternyata, ketika dicatok, rambut itu menjadi lebih lepek, lurus, lebih lembut juga dan mudah diatur. Rambut tuh seperti lebih hidup aja ketika dikibas-kibaskan. Semua efeknya muncul di tarikan pertama saja. Mungkin rambut aku juga gak begitu "nakal" jadi lebih cepat diluruskan. 

Kilauan rambut sendiri tergantung dari kesehatan rambut dan serum rambut deh. Selama ini aku selalu pakai serum rambut dulu sebelum catokan dan hasilnya memang membuat rambut berkilau.

Sayang, aku ngerasa kasian sama rambut pas dicatok. Kaya ada suara rambut kebakar gitu. Trus keluar juga uap-asap. Walaupun rambut terlihat lebih bagus, itu hanya bertahan beberapa saat saja. Menurutku enggak sepadan dengan "penderitaan" yang harus rambut lalui. 

Belum lagi beberapa jam setelahnya aku merasa ujung rambut menjadi lebih kasar. Fyuuuh... Sepertinya catokan ini akan sering nganggur deh wkwkwk. Hair styling is not good for me.

Lainnya

Kabel yang berputar 360 derajat udah lumrah banget di catokan. Enggak aneh. Mungkin adanya fitur lock atau kunci plat lebih menarik. Memudahkan proses penyimpanan dan keamanan. 

Dalam kemasan, kita sudah diberikan sarung juga. Bagus nih. Terima kasih Remington. 

Apalagi ya? Mmmmm bobot catokan ringan dan nyaman dipakai. Bahan luar catokan yang berwarna hitam terbuat dari plastik ringan. Kalau diketuk akan terdengar suara agak nyaring. Terdengar murah wkwkwk 🤣 

Ukuran catokan bisa menjadi pertimbangan untuk kalian yang punya tangan mungil kayak aku. Catokan Remington S3500 terbilang langsing. Enggak susah untuk digerakan.

Aku ringkas dulu review catokan Remington S3500 ini. 

✅Jangkauan suhu yang baik 150-230 derajat
✅Bobot ringan dan ukuran ramah di tangan
✅Cepat panas dan merata
✅Minim bau gosong
✅Mudah disimpan dan aman berkat fitur lock

❗Tidak bisa mengatur suhu presisi selain di 150 dan 230 derajat. 
❗Bagian pangkal plat renggang, sengaja mungkin? 😅

Sekian... Semoga ulasanku membantu kalian yang hendak beli catokan Remington S3500.