Neogen adalah brand Korea yang terkenal dengan kealamian produknya. Contohnya saja pada cleansing water ini, mereka benar-benar memasukan kelopak bunga asli ke dalamnya. Dengan manfaatnya yang banyak, Neogen Cleansing Water bisa menggantikan dua produk sekaligus, yaitu micellar water dan toner. Dengan produk ini kita bisa menyingkat tahap perawatan kulit.
Bagaimana kemampuan membersihkan Neogen Cleansing Water Rose dan Calendula?
Seperti yang disebutkan Neogen Cleansing Water bisa menggantikan micellar water karena bisa membersihkan kulit dari makeup. Setelah pemakaian bilas dengan air. Disarankan memakai air hangat.
Produk ini sangat mungkin dipakai untuk membersihkan make-up ketika kita sedang malas mencuci muka dan ingin segera tidur. Benar-benar ‘malaikat penolong’ bagi orang-orang malas nih. Teman-teman bisa lihat kemampuan Neogen Cleansing Water dalam mengangkat makeup lewat gambar di bawah ini.
Gambar bagian atas hasil dari varian rose dan gambar bawah untuk varian celendula
Urutan makeup yang dibersihkan dari atas ke bawah adalah wardah lip cream honey bee, pixy lip cream bold maroon, sari ayu liquid eye shadow GL 04, sari ayu eyeshadow trend 2016 – K02, mizzu eye brow pencil, make over eye liner pencil in sleek nude, viva pensil alis.
Pada satu kali sapuan Neogen Cleansing Water dengan mudah mengangkat make-up ringan, non-waterproof, tetapi agak sulit mengangkat produk waterproof, seperti lip cream. Makeup waterproof baru bisa diangkat dengan sempurna setelah kita menggosoknya dengan perlahan (gambar paling kanan atas dan tengah bawah).
More or less, kedua varian, rose dan calendula memiliki kemampuan yang sama dalam membersihkan makeup. Menurutku kemampuan ini sudah terbilang sangat bagus. Mari bandingkan dengan salah satu micellar water yang biasa aku pakai.
hasil micellar water lain |
Pada sapuan pertama sangat banyak makeup, bahkan makeup ringan, yang tidak terangkat. Untuk menghapus makeup secara sempurna micellar water ini memerlukan gosokan yang lebih lama dan lebih kuat dibandingkan Neogen Cleansing Water.
Jadi Apa Bedanya Cleansing Water dan Micellar Water?
Perbedaan cleansing water dan micellar water ada pada bahan. Micellar water berbahan utama oily micelle, zat lemak yang mengikat kotoran. Sedangkan, cleansing water terbuat dari air murni yang disatukan dengan berbagai macam bahan pelengkap lain, contohnya ekstrak bunga, tumbuhan, dan kolagen.
Tekstur cleansing water akan lebih seperti air dibandingkan micellar water. Kemudian, dari bahan-bahan yang terkandung, cleansing water juga memiliki manfaat lain selain membersihkan, seperti menjaga kelembaban kulit.
Persamaan keduanya, tidak mengeluarkan busa saat pembersihan. Sifat ini membuat orang berfikir tidak perlu pembilasan setelah penggunaan. Namun, setelah aku coba keduanya, tetap lebih enak dibilas pakai air setelah pakai.
Kapan Neogen Cleansing Water dipakai dalam skincare routine?
Karena namanya cleansing water, jadi neogen ini dipakai di tahap awal pembersihan kulit. Setelah cleansing water bisa dilanjutkan dengan facial wash atau air saja juga sudah cukup buatku. Itu tergantung dengan keadaan kulit masing-masing.
Efeknya sendiri, untuk varian rose lebih melembabkan dan juga lebih oily dibandingkan varian calendula.
Apa perbedaan Neogen Cleansing Water Rose dan Calendula?
Varian Rose/mawar adalah soothing bio cleanser, artinya pembersih alami ini bisa menyejukan dan menghidrasi kulit. Ekstrak bunga mawar terkenal dengan kemampuan menghidrasi (hydrating) untuk membuat tekstur kulit lebih kenyal dan segar.
Hydrating dan moisturizing beda. Hydrating artinya produk bisa meningkatkan kandungan air di lapisan bawah kulit. Sedangkan moisturizing menjaga kadar air atau kelembapan kulit dengan membuat barrier (lapisan) atau meningkatkan minyak di permukaan sehingga air tidak mudah menguap.
So, varian Rose baik untuk kalian yang memiliki kulit kering, keriput, dan mengalami tanda-tanda penuaan dini. This is exactly for me 💓
Varian calendula disebut sebagai calming bio cleanser, pembersih alami yang menenangkan kulit. Ekstrak calendula tidak hanya menghidrasi, tetapi juga memiliki kemampuan sebagai anti inflamasi.
Kalau misalnya ada jerawat yang meradang atau kulit kalian sering iritasi, bisa pakai varian calendula. Varian calendula ditujukan bagi kulit berminyak, berjerawat dan sensitif.
Kalau misalnya ada jerawat yang meradang atau kulit kalian sering iritasi, bisa pakai varian calendula. Varian calendula ditujukan bagi kulit berminyak, berjerawat dan sensitif.
Neogen Cleansing Water ingredients: didominasi bahan-bahan alami
Aqua, peg-6 capriclic/capric glycerides, rosa damascene flower extract, Chamomilla recutita extract, rosa damascene extract, Aloe Barbadensis leaf extract, Rosmarinus officinalis flower extract, brassica oleracea italic extract, symphytum leaf officinate extract, hyaluronic acid, cucumis sativus (cucumber) fruit extract, centella asiatica extract, xylitol, 1,2-hexanediol, diprophylene glycol, cetrimonium chloride, sodium chloride, phenoxyethanol, panthenol, ethylhexyglycerin, PEG-60 hydrogenated castor oil, disodium EDTA.
Bahan-bahan Neogen Cleansing Water Calendula:
Aqua, peg-6 capriclic/capric glycerides, sodium chloride, panthenol, allantoin, centella asiatica extract, arnica montana flower extract, hedera helix extract, mentha rotundifolia leaf extract, cucumis sativus (cucumber) fruit extract, calendula officinallis extract, Chamomilla recutita extract, phenoxyethanol, ethylhexyglycerin, 1,2-hexanediol, cetrimonium chloride, diprophylene glycol, PEG-60 hydrogenated castor oil, xylitol, disodium EDTA, parfum.
Aku sudah cek, semua bahan kimia yang terkandung dalam Neogen Cleansing Water tidak berbahaya. Hazard level berada pada kategori Low.
Bahan yang aku garis bawahi, cetrimonium chloride dan phenoxyethanol, digunakan sebagai bahan pengawet dan penstabil. Memiliki potensi memicu alergi dan produk dengan kandungan phenoxyethanol sendiri tidak boleh dipakaikan pada bayi.
Bagaimana bau dan teksturnya?
First of all, I just want to say I love the smell. Neogen Cleansing Water rose dan calendula memiliki bau yang enak. Varian rose memiliki wangi bunga mawar dengan keharuman yang lembut dan manis, sangat baik untuk relaksasi.
Varian calendula memiliki lebih segar walaupun lebih soft atau samar dibandingkan varian rose. Kedua varian memiliki tekstur yang sama. Sangat ringan seperti air sehingga sangat mudah untuk meresap ke dalam kulit.
Varian calendula memiliki lebih segar walaupun lebih soft atau samar dibandingkan varian rose. Kedua varian memiliki tekstur yang sama. Sangat ringan seperti air sehingga sangat mudah untuk meresap ke dalam kulit.
Cara Pakai
Gunakan pada kapas dan usapkan secara halus ke seluruh wajah untuk mengangkat makeup dan kotoran. Bilas dengan air hangat.
Kalau aku:
Gunakan pada kapas dan diusapkan dengan gerakan melingkar untuk membersihkan kulit. Aku lihat si kapasnya jadi sedikit berbusa dan kulit tambah bersih. Rasanya kayak pakai sabun cuci muka versi 'kering', soalnya gak ada busa di kulit.
Apa yang aku rasakan setelah memakai Neogen Cleansing Water?
Dua varian ini memiliki rasa yang berbeda setelahnya. Kemampuan membersihkan sama, tetapi efek setelah pembersihan yang berbeda.
Rose membuat kulit sangat lembab dan berasa 'gemuk'. Kulit seperti memiliki cairan yang lebih banyak sehingga terasa 'berat'. Calendula tetap bisa melembabkan, tapi masih terasa ringan dan segar di kulit.
Rose membuat kulit sangat lembab dan berasa 'gemuk'. Kulit seperti memiliki cairan yang lebih banyak sehingga terasa 'berat'. Calendula tetap bisa melembabkan, tapi masih terasa ringan dan segar di kulit.
Varian calendula memang terasa lebih sejuk, tapi untuk urusan kulit plumpy dan kenyal varian rose lebih bagus. Menurutku sudah sesuai dengan peruntukannya. Ingin menenangkan kulit sensitive dan jerawat pakai calendula. Menghidrasi kulit pakai varian rose.
before atas, after bawah |
Di gambar di atas foto before after Neogen Cleansing Water, tekstur kulit menjadi bertambah lembab.
Secara teori, varian rose cocok untuk kulit kering ku. Tapi, aku kurang suka kulit yang terlihat lebih berminyak 😅 aku pikir varian calendula sudah lumayan membuat kulitku lembab. Tapi intinya sih, produk ini bagus untuk membersihkan kulit.
Secara teori, varian rose cocok untuk kulit kering ku. Tapi, aku kurang suka kulit yang terlihat lebih berminyak 😅 aku pikir varian calendula sudah lumayan membuat kulitku lembab. Tapi intinya sih, produk ini bagus untuk membersihkan kulit.
Lengket gak sih?
Setelah kulit dibersihkan dengan neogen cleansing water kulit menjadi lebih lembab, tapi kalau lengket seperti sticky atau berat, rasanya enggak juga karena setelahnya pun aku bersihkan dengan air.
Mengangkat kotoran secara tuntas
Kemampuan membersihkannya bagus banget. Ceritanya, kemarin malam aku cuci muka karena hari-hari sebelumnya aku bermakeup tanpa pembersihan yang baik, alias dicuci pakai air wudhu saja. Ya, pikirku makeup ringan dibersihkan dengan air biasa sudah cukup.
Pada saat itu, setelah cuci muka kulit terlihat bersih. Kemudian, aku iseng mengusapkan Neogen Cleansing Water rose dengan kapas ke kulit wajah. Ternyata, kapasnya berubah jadi kecoklatan dong 😂
Ketika kulit terlihat bersih nyatanya masih tetap kotor. Maka tak heran banyak orang yang melakukan banyak langkah pembersihan dan perawatan kulit.
Fungsi toner bagus?
Absolutely. Sebelum tidur aku biasa pakai Natrep aloe vera dan Clinelle night cream. Campuran kedua produk itu membuat kulit sangat lembab dan agak lama untuk menyerap ke kulit.
Dengan memakai Neogen Cleansing Water terlebih dahulu pada proses pembersihan, kedua produk di atas lebih cepat meresap ke kulit. Tidak perlu lama menunggu produk meresap sehingga bisa pergi tidur lebih cepat.
Berapa dan dimana membeli Neogen Cleansing Water?
Aku membeli Neogen Cleansing Water di Sociolla dengan harga IDR 228.000-an ketika sedang diskon. Harga aslinya sekitar IDR 263.000 – 269.000 per 300 ml.
Mengingat harga mahal serta ukurannya yang besar membuat orang takut mubazir ketika tidak cocok. Aku sarankan beli bentuk share aja yang kecil-kecil dulu.
Mari kita membuat rangkuman
What you might like- Membersihkan sisa makeup dan kotoran dengan baik
- Menenangkan kulit
- Memiliki bau yang enak
- Mudah menyerap
- Menghidrasi kulit
What you might not like
- Ukuran besar
- Harga mahal
- Ada bahan terindikasi memicu alergi
- Tidak merubah tone atau warna kulit
- Masih harus dibilas pakai air agar lebih nyaman
Mau beli lagi?
Karena membuat kulit lebih lembab dan sangat membantu dalam proses pembersihan kulit, jika punya rezeki kembali aku ingin membeli lagi 😊 share yuk, pengalaman kalian setelah memakai produk ini.
Tidak ada komentar
Posting Komentar